Mulai dari diri sendiri, Mulai dari hal yang kecil, dan Mulai dari sekarang....!!! -aa Gym-

Selasa, 10 Desember 2013

Mengisi Form Identitas Diri

Temen-temen pernah nga ngisi form mengenai identitas diri?? Yang isinya seperti nama, alamat, hobi, ciri khas diri, nama dan ttl ortu, cita-cita, karakter pribadi, motto hidup, dll. Biasanya kita menemukan itu ketika daftar sesuatu, seperti daftar kerja.
Dan fenomena yang tak jarang aku temui, termasuk aku alamin sendiri. Dimana para pengisi form identitas diri itu pada bingung mengisi. Kalo dipikir-pikir agak aneh yaa??? Itu ngisi semua tentang diri sendiri, tapi kok bingung. Tentunya ini gak bisa nyontek dan emang ga ada contekan. Kecuali kakak-adik bisa nanya detail nama dan ttl ortu, tapi untuk pertanyaan yang lain???
Emmmmzzz, kadang kita tak tersadarkan menyepelekan hal ini yaaa. Kenapa ini bisa terjadi yaaa??? Padahal ini tentang diri kita sendiri lhoo. Bingung juga niiii.hehee
Mencoba menebak-nebak kenapa ini bisa terjadi??? Apakah karena kita sering terlalu sibuk mengurus hal-hal yang menyangkut kepentingan orang lain. Coba deh ketika kita disuruh menilai tentang diri orang lain??? Gimana??? Dengan lebih mudahnya kita akan memaparkannya dengan 'ngalor-ngidul', iya gak??? (tentunya anggapan ini cuman dari pengalaman pribadiku yaa, temen-temen ga harus sepakat kok).
Atau apakah yang salah pertanyaannya karena hal-hal yang ditanyain gak ada dipelajaran ketika kita sekolah atau kuliah???hehe
Intinya apa temen-temen??? Ternyata kita memerlukan waktu khusus untuk merenung diri, untuk mengenali dan memahami diri, instropeksi/berkaca diri ( hal mana yang harus dibuang, dipertahankan serta ditingkatkan, dan ditimbulkan), menata/merencanakan masa depan (pengen seperti apa sii nantinya) yang tentunya keputusannya dari Allah SWT, tentu akhirnya mempunyai tekad yang kuat untuk menjadi insan yang lebih baik. Disaat-saat melakukan hal ini, menangispun tak menandakan kalau kita cengeng. Karena justru air mata itu menjadi bukti keseriusan kita. Cobain yukk.... Tapi jangan maksain sampe nangis juga ya hehe, yang penting kita dapet 'feel'nya.
Jangan biarkan kita tidak tau tentang diri kita sendiri. Soooo, YUK MULAI PAHAMI DAN NGERTIIN DIRI..!!!!!
by: Aang Fauzan

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites